Kamis, 10 November 2011

Gerhana cinta




mentari senja pulang ke peraduan
awan hitam menyelubungi
mengores jiwa
Kau hadir bagai mimpi
Laksana embun pagi
yang jatuh di dedaunan lalu hilang seketika

ketulusanmu ternyata palsu
Mahligai indah puncak kayangan
Tak bisa ku tunaikan
Hanyalah senandung sendu
Yang berirama di kisah kita

ku terhanyut di buai asmara
kau layarkan sekoci asa
namun Akhirnya kau tenggelamkan jua
hingga Karam di tengah samudera cinta

hancurnya janji setia
Musnahlah segalanya
Mahkota impian terhempas dalam kegelapan

cahaya cinta suci
Yang kau hantarkan dulu
Kini berubah menjadi gerhana
Biarpun sesak di dada
Namun Ku Relakan kau melangkah untuk selamanya.


Karya : Ilman Lukas

0 komentar:

Posting Komentar